Apa kabar sahabat, kali ini kita akan berbagi trik saat anak anda mengalami gejala TANTRUM!
Apa sih Tantrum itu? Tantrum adalah gejala ledakan emosi yang sulit di control biasanya terjadi pada anak anak usia 1-4 tahun di tandai dengan sikap :
1.keras kepala
2.Menangis menjerit jerit/hIsteris
3.Saat menangis di sertai melempar sesuatu di dekatnya
4.Menendang nendang atau bisa memukul,
Sebab anak mengalami tantrum
1.Stres karena tekanan sesuatu/merasa tidak aman dari keadaan sekitar maka dari perasaan tersebut kadang kala anak akan melakukan pelampiasan marah berelebihan menangis histeris
2.Saat mereka lapar,kelelahan atau sakit
3.Pola asuh sang bunda /ayah yang memperlakukan anak serba di manja/ di turuti segala kemauanya ,maka suatu saat ketika sang orang tua tidak menuruti keinginan anak,maka anak tersebut bisa frustasi/marah yang tidak terkontrol/meledak ledak
4.Belum mampunya sang anak mengungkapkan perasaan kepada orang di sekitarnya
Sehingga sangatlah keliru jika anak anak kita ketika tantrum sedang berlangsung, kita sebagai orang tua membiarkan dan ber anggapan bahwa kejadian seperti itu wajar karena mere adalah anak anak, anggapan ini keliru sebab jika kita senantiasa membiarkan maka akan berdampak anak ketika dewasa akan egois.
Maka berikut kiat kiat mengatasi anak anak kita saat tantrum
1.Peluk dan usap bagian punggung sang anak serta bacakan Doa minimal Taawudz karena boleh jadi bisa gangguan syetan, maka berangkat dari situlah perlunya pemahaman agama yang benar pada sebuah keluarga dalam mendidik anak selain itu Pelukan dan usapan yang halus dari kepala hingga punggung adalah salah satu cara yang efektif meredakan ketegangan anak saat tantrum berlangsung, sebab anak akan merasa tenang dan nyaman , tentu sang bunda/ayah harus dalam kondisi tenang juga .
2.Catat dan amati gejala saat akan tantrum kapan, dimana,dan apa yang menjadi sebab anak kita tantrum
2.Alihkan perhatian anak kepada hal hal yang menarik baginya,
3. Bawalah anak anda ke lokasi yang tidak ada benda benda yang mudah di lempar, dan jika di tempat umum meski kondisi itu mengganggu lhalayak umum, abaikan sekali lagi ABAIKAN
4.Jangan mentertawakan anak saat tantrum
Demikianlah cara cara sederhana guna mengatasi saat Tantrum di manapun dan kapanpun,semoga bermanfaat
0 komentar:
Post a Comment